Saturday, May 4, 2013

KASIH SAYANG ORANG TUA KEPADA ANAKNYA

assalamu'alaikum...
saya ingin sedikit berbagi pemikiran saya...

cobalah kita renungi, banyak sekali di antara kita terkadang dengan semangat dan lantangnya menjelek-jelekkan kedua orangtua kita, bahkan terkadang membuka aib keduanya...
benar peribahasa "kasih sayang orang tua sepanjang jalan sebaliknya kasih sayang anak sepanjang galah"...
bahkan, berani membentak keduanya dan menganggap mereka kuno dan menggurui mereka seakan- akan mereka benar-benar bodoh...
lantas, lupakah kita tentang siapa yang mendidik kita, membimbing kita, merawat kita, pendukung setia, penopang hidup dan sebagainya dibalik kisah kesuksesan dan kebahagiaan kita sekarang...?

masihkah pantas kita, berani membanding-bandingkan mereka dengan orang tua yang lain, atau beradu pendapat dengan debat seakan-akan mereka tidak tahu apa-apa...

bagaimanapun kedua orang tua kita terhadap kita, dapatkah kita berpikir andaikan kita berada di pihak mereka yang sedang kalut dan selalu mengalah hanya untuk kebahagiaan anak...

cuplikan kisah : apabila seorang anak lahir, maka kedua orang tuanya akan berdo'a atasnya " semoga kelak dia sukses, dan diberikan panjang umur, serta dianugerahi kesehatan ...
apabila seorang anak ketika merawat kedua orang tuanya yang lansia dan sakit- sakitan, maka dia mengatakan, " Yaa Allah, curahkanlah rahmatMu kepada mereka, hamba kasihan terhadap penderitaan mereka Yaa Allah, .... maka ambilah penderitaan mereka, dan segerakanlah mereka kembali padaMu agar tidak bersusah payah dalam kehidupan dihari tuanya..."

masyaAllah, betapa rendahnya pengabdian kita terhadap orang tua kita...
yang jelas-jelas tanpa mereka, tiada perantara kita terelahir ke dunia ini...
dan melihat alangkah lucu, susah, senang dalam hidup...

tanpa mereka kita tak akan ada apa-apanya...
apalagi seorang ibu, alangkah mulia kedudukan ibu,...
dia terkadang berdoa" semoga anakku lekas sembuh", atau bahkan dia berharap dan berdo'a agar penderitaan anaknya akan berpindah kepada dirinya...
sementara bila sang anak melihat orang tuanya sakit " udah gakpapa, biasa mereka udah tua, jadi sakit itu udah biasa...?
na'udzubillahi min dzalik...

begitulah generasi sekarang, mereka cerdas akan tetapi banyak para tokoh masyarakat mengatakan bahwa akhlak mereka nol..., apalagi yang sudah punya pacar, biasanya mereka akan lebih dekat dengan pacar mereka, terbuka dan blak-blakan pada pacarnya, curhat dengan pacarnya, akan tetapi orang tua ??? ketika orang tua yang notabene tidak tahu apa-apa atas dirinya, dia selalu mengatakan " kemana aja sich, mama sama ayah , tidak pernah perhatian ma aku...!!! nyatanya tidak tahu apa-apa tentang aku...
lha gimana mau tau?, kan dia kerjaannya telponan, smsa, terus ma pacarnya,... yang sebetulnya pada hakikatnya, pacar itu adalah orang lain yang berlawanan jenis dengan kita yang kita dibuat oleh setan senang terhadapnya, dan belum tentu kita akan bersama dengannya secara halal...
logikanya, buat apa nangisin, mohon-mohon, ngejar-ngejar, sakit hati, pusing, badan tak terjaga, lupa makan, bahkan na'udzubillah kalau kita sampai lupa diri terhadapnya,... tetapi pada akhirnya kita akan menikah dengan yang lain dan dia dengan yang lain pula...???

sedangkan, orang tua,apabila kita jaga perasaannya, mengabdi kepadanya, dan menjaga tutur kata kita, maka kita akan mendapat pahala, ... buat apa apabila ada yang mudah, kenapa cari yang susah???

kita tak akan bisa membalas kebaikan mereka,...
biasanya yang terjadi dalam masyarakat : seorang bayi lahir, diasuh oleh orang tuanya, kemudian setelah lulus sekolah dan cukup mampu berpenghasilan sendiri, its, oklah kalau mau bantu biaya kehidupan orang tuanya, setelah itu? apalagi anak perempuan hanya berapa lama waktu berbaktinya pada orang tuanya? sedangkan kelak dia akan berbakti pada suaminya....

semoga kita adalah termasuk orang - orang yang mengabdikan diri pada orang tua dengan sebaik mungkin, karena hidup di dunia hanya sekali dan tak akan terulang lagi... kapan lagi mau berkasih sayang dengan mereka,...? membuat mereka bangga, membuat mereka merasa aman , dan tenteram... sehingga kalau kita manja hanyalah ala kadarnya atau jangan sampai membuat mereka tidur tidak tenang, yaitu dengan apabila kita mengabari mereka kita selalu mengeluh akn diri kita sendiri, ulah diri sendiri... contohnya : " mama, perut aku sakit, masa' kemaren itu kayaknya gara'' salah makan...," ada baiknya kita jaga komunikasi terhadap orang tua. namun jangan sampai, membuat orang tua tidak percaya bahwa kita sudah bisa jaga diri sendiri, apalagi yang pada sudah 18+,... mandiri..., its cool...!

nah itulah mengapa, penting juga kita menjaga komunikasi kepada orang tua agar tidak terdapat kesalahpahaman...

semoga bermanfa'at...., kelebihan datangnya hanyalah dari Allah, dan apabila ada salah tutur kata dan ucap maka itu datangnya dari diri dhoif ini,... wassalammu'alaikum ,wr.wb.





No comments:

Post a Comment